Anies Janjikan Modal Usaha untuk Pedagang Korban Kebakaran TPS Blok A

Anies Janjikan Modal Usaha untuk Pedagang Korban Kebakaran TPS Blok A

Muhammad Fida Ul Haq, Dwi Putri Aulia - detikNews
Rabu, 06 Mar 2019 12:06 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meninjau lokasi kebakaran Foto: Lamhot Aritonang
Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menegaskan, pihaknya tidak akan lepas tangan terhadap nasib para pedagang korban kebakaran di tempat penampungan sementara (TPS) Blok A, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Para pedagang akan diberi modal.

Anies pagi tadi meninjau langsung kebakaran di TPS Blok A bersama Direktur Utama Perumda Pasar Jaya Arief Nasrudin. Anies dalam kesempatan itu sempat berdialog dengan para pedagang.

"Tadi saya bertemu dengan para pedagang, saya sampaikan semua bahwa pemerintah tidak lepas tangan, pemerintah pasti turun tangan. Bahkan ketika ada laporan ini pun saya datang langsung dan bertemu dengan para pedagang," ujar Anies kepada wartawan, Rabu (6/3/2019).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


"Makanya saya sampaikan jangan khawatir bahwa masalah yang dihadapi pasti nanti kita akan selesaikan sama-sama. Jadi dalam pertemuan Tadi mereka menyampaikan Apa masalahnya lalu saya sampaikan tiga hal yang menjadi kesimpulan," sambungnya.

Anies mengatakan, untuk jangka pendek akan disiapkan tempat pengganti sementara bagi para pedagang. Ini akan dimusyawarahkan siang ini bersama Perumda Pasar Jaya dan pihak-pihak terkait.

"Ancar-ancar sekarang ke Pasar Pondok Indah tapi nanti kita bahas lagi di musyawarah," ucapnya.


Kedua, lanjut Anies, pedagang yang terdampak kebakaran akan diberi bantuan permodalan. Dia meminta Perumda Pasar Jaya menyiapkan bantuan permodalan ini agar para pedagang bisa kembali mencari nafkah.

"Pemerintah akan memberikan bantuan untuk pembiayaan permodalan dari Pasar Jaya akan disiapkan nanti sekitar Rp 10 juta untuk para pedagangnya sehingga bisa jadi modal awal untuk mereka memulai usaha. Jadi kami tidak lepas tangan, itu bukti Pasar Jaya tidak lepas tangan," tegasnya.

"Ketiga saat ini juga saya akan panggil terkait perizinan (pembangunan Pasar Blok A Fatmawati-red) mengapa sampai saat ini lama sekali perizinan tidak keluar-keluar, apa problemnya dan harus ada solusinya segera, rencana pembangunan yang permanen itu bisa segera dituntaskan," sambung Anies.


Saksikan juga video 'Pasar Blok A Kebayoran Terbakar, 414 Kios Ludes':

[Gambas:Video 20detik]

(hri/fdn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads