"Kalau dibilang gagal, kami semua sudah berusaha ya. Bagaimana kita mengungkap, bagaimana kita mencegah, semua elemen kita ajak," kata Heru di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (5/3/2019).
Heru tidak mau upaya pemberantasan narkoba dikaitkan dengan hal politis. Ia mengatakan salah satu akar masalah pemberantasan narkoba adalah tingginya permintaan terhadap barang tersebut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Fadli Zon sebelumnya mengkritik pemerintah terkait penangkapan Wasekjen Partai Demokrat Andi Arief karena narkoba. Fadli menilai penyalahgunaan narkoba di Indonesia saat ini meningkat tajam.
Ia menyebut pemerintah gagal menangani persoalan narkoba. Fadli pun mengatakan Andi Arief merupakan salah satu contoh korban kegagalan tersebut.
"Ini situasi yang membahayakan. Pemerintah harus introspeksi ya, pengguna narkoba ini dalam empat-lima tahun ini meningkat tajam, bukan menurun. Artinya, pemerintah sekarang menurut saya gagal dalam menangani persoalan narkoba karena kita lihat jumlah temuannya semakin fantastis," kata Fadli. (tsa/rna)











































