Hujan-hujanan, Ma'ruf Amin Buka Acara Jalan Sehat di BSD

Hujan-hujanan, Ma'ruf Amin Buka Acara Jalan Sehat di BSD

Isal Mawardi - detikNews
Minggu, 03 Mar 2019 07:46 WIB
Hujan-hujanan, Maruf Amin Buka Acara Jalan Sehat di BSD
Foto: Cawapres nomor urut 01, Ma'ruf Amin, menghadiri acara jalan sehat damai di Tangerang Selatan, Banten (Isal-detikcom).
Tangerang - Cawapres nomor urut 01, Ma'ruf Amin, menghadiri acara jalan sehat damai di Tangerang Selatan, Banten. Meski kondisi hujan, Ma'ruf tetap memberikan sambutan kepada pendukungnya.

Pantauan detikcom, acara jalan sehat damai diselenggarakan di Taman Kesehatan BSD, Jalan Boulevard BSD, Lengkong Gudang, Serpong, Kota Tangerang Selatan, Minggu (3/1/2019). Masyarakat telah berkumpul di lokasi sejak pukul 05.50 WIB.

Ribuan peserta menghadiri acara jalan sehat. Mereka serempak menggenakan kaos bewarna putih bergambar Jokowi dan Ma'ruf Amin.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hujan-hujanan, Ma'ruf Amin Buka Acara Jalan Sehat di BSDFoto: Cawapres nomor urut 01, Ma'ruf Amin, menghadiri acara jalan sehat damai di Tangerang Selatan, Banten (Isal-detikcom).
Hujan mulai turun pukul 06.30 WIB. Warga mulai mencari tempat berteduh. Sebagian warga berteduh di bawah pohon dan SPBU. Sejumlah warga tampak berteduh di atas panggung.

Ma'ruf tiba di lokasi pukul 07.00 WIB. Ia tampak mengenakan peci, jas bewarna abu-abu dan sarung.


Begitu turun dari mobilnya, Ma'ruf dikelilingi puluhan orang. Warga sekitar terlihat bersalaman dan mendokumentasikan Ma'ruf dengan ponsel masing-masing.

Hujan-hujanan, Ma'ruf Amin Buka Acara Jalan Sehat di BSDFoto: Cawapres nomor urut 01, Ma'ruf Amin, menghadiri acara jalan sehat damai di Tangerang Selatan, Banten (Isal-detikcom).

Bersama ajudannya, Ma'ruf menerobos hujan untuk naik keatas panggung. Jalanan yang basah tetap dilewati Ma'ruf.

"Hari ini (warga) Tangsel kumpul di BSD untuk jalan sehat, supaya Indonesia menjadi Indonesia sehat. Supaya Indonesia cerdas, supaya Indonesia produktif dan berakhlak. Kita contohkan dengan jalan sehat, bahwa pendukung Jokowi dan Ma'ruf kompak," ujar Ma'ruf.

Hujan bukan halangan bagi Ma'ruf untuk menghadiri acara jalan sehat. "Tidak peduli hujan atau tidak. Kita akan arungi, kita akan lewati untuk menunjukan kekompakan. Indonesia optomis maju dan kuat. Indonesia tidak akan bubar. Indonesia tidak akan punah. Pasti hebat, pasti jaya," ujar Ma'ruf.

Puluhan polisi tampak berjaga disekitar lokasi. Arus lalu lintas di sekitar lokasi tampak lancar. (nvl/nvl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads