"Anggota melakukan pengembangan pencarian barang bukti kejahatan pelaku lainnya yang berhasil dicuri, namun pelaku melakukan perlawanan dengan cara mendorong petugas serta mencoba melarikan diri sehingga diambil tindakan tegas," ujar Kapolsek Panakkukang Kompol Ananda Fauzi Harahap, Senin (25/2/2019).
Pelaku curanmor yang juga sehari-harinya kerap menjadi buruh harian tersebut dibekuk oleh tim Resmob Polsek Panakkukang saat tengah bekerja di sebuah apartemen di wilayah Kecamatan Panakkukang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Hasil interogasi kami, pelaku mengakui telah melakukan pencurian sepeda motor, dua kali curat (pencurian pemberatan) dan tiga kali penggelapan," sebut Kompol Ananda.
Lanjut Kompol Ananda, selain menciduk pelaku, tim Resmob Polsek Panakkukang menyita sejumlah barang bukti hasil kejahatannya.
"Barang bukti yang diamankan 1 unit sepeda motor, 2 unit TV, dan 1 unit laptop," lanjutnya. (asp/asp)











































