Tutup Pidato, Jokowi Gaungkan Optimisme Indonesia Maju

Tutup Pidato, Jokowi Gaungkan Optimisme Indonesia Maju

Andhika Prasetia - detikNews
Minggu, 24 Feb 2019 20:49 WIB
Jokowi di acara Konvensi Rakyat Optimis Indonesia Maju. Foto: Andhika Prasetya/detikcom
Sentul - Capres Jokowi menutup pidatonya di Konvensi Rakyat Optimis Indonesia Maju dengan berapi-api. Jokowi menggaungkan optimisme Indonesia maju.

"Tekad kita... selama 4 tahun kita sudah membangun fondasi kebangsaan kita. Indonesia yang mengglobal namun berdaulat. Pekerjaan kita belum selesai, banyak tantangan yang akan kita hadapi, bahkan ada yang tidak setuju dengan cara yang kita tempuh. Saat ini kita perlu bersatu untuk menghadapi ancaman perpecahan dan kemunduran," kata Jokowi di Sentul International Convention Center, Bogor, Minggu (24/2/2019).


Jokowi mengajak rakyat bersatu demi Indonesia maju. Dia mengatakan tak bisa sendirian memajukan Indonesia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya Joko Widodo dan Pak Profesor Kiai Haji Ma'ruf Amin siap memimpin bangsa Indonesia. Marilah kita bersama menyelesaikan tugas-tugas kebangsaan, memajukan Indonesia, membangun Indonesia maju," kata Jokowi.


Lalu Jokowi mengucapkan terima kasih ke partai pendukungnya, relawan, dan seluruh pendukung. Dia kembali mengajak bersatu demi Indonesia maju.

"Optimis Indonesia berdaulat, optimis sejahtera, Indonesia terjangkau, optimis, optimis setara, optimis kerja. Optimis Indonesia maju. Optimis Indonesia maju. Optimis indonesia maju," kata Jokowi yang disambut meriah pendukungnya. (dkp/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads