AHY Ceritakan Kondisi Terkini Ani Yudhoyono

AHY Ceritakan Kondisi Terkini Ani Yudhoyono

Tim detikcom - detikNews
Kamis, 21 Feb 2019 17:48 WIB
AHY Ceritakan Kondisi Terkini Ani Yudhoyono
AHY saat menyambut Jokowi untuk menjenguk Ani Yudhoyono (Laily Rachev - Biro Pers Sekretariat Presiden)
Jakarta - Putra sulung Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), menceritakan kondisi terkini ibunya, Ani Yudhoyono, yang mengidap kanker darah. Saat ini, Ani masih terus diobservasi dokter.

"Masih terus diobservasi dari waktu ke waktu," kata Agus setelah menerima kunjungan Presiden Joko Widodo di Singapura, seperti dilansir Antara, Kamis (21/2/2019).

Ani Yudhoyono saat ini masih dirawat di National University Hospital (NUH), Singapura. Ia mengatakan ibunya masih menjalani berbagai pengobatan untuk dapat melawan kanker darah yang dideritanya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Mudah-mudahan kita bisa lihat progres yang baik," kata AHY.



Proses penyembuhan Ani Yudhoyono masih dalam tahap pertama. Setelah itu, masih akan ada sejumlah tahapan berikutnya.

"Mudah-mudahan respons Ibu Ani terhadap obat-obatan yang dikonsumsinya, baik yang diminum maupun yang disuntikkan itu, bisa baik," kata dia.

AHY Ceritakan Kondisi Terkini Ani YudhoyonoAni Yudhoyono di rumah sakit (Instagram @aniyudhoyono)


Bila dalam setiap tahapan kondisi Ani terus membaik, diharapkan kondisinya bisa lekas pulih seperti sedia kala.

"Saya berharap dalam kondisi yang stabil dan daya tahan yang baik, mudah-mudahan Ibu Ani bisa lebih cepat pulih," kata dia.



Sore tadi, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjenguk Ani Yudhoyono. Dia didampingi sang istri, Iriana, dan anaknya, Kaesang Pangarep. Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko juga ikut serta.


Saksikan juga video 'Bagaimana Kondisi Fisik Ani Yudhoyono Usai Jalani Kemo?':

[Gambas:Video 20detik]

(imk/mae)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads