Polisi soal Ledakan Mal Taman Anggrek: Bila Ada yang Lalai, Kami Periksa

Polisi soal Ledakan Mal Taman Anggrek: Bila Ada yang Lalai, Kami Periksa

Rolando - detikNews
Rabu, 20 Feb 2019 15:21 WIB
Ledakan Pipa Gas di Mal Taman Anggrek (Foto: dok.istimewa)
Jakarta - Ledakan akibat kebocoran gas terjadi di area food court Mal Taman Anggrek, Jakarta Barat, dan menyebabkan enam orang terluka. Polisi menyelidiki pemeliharaan gedung dan seluruh instalasinya untuk mengetahui ada-tidaknya kelalaian.

"Bukan human error, artinya ini mechanical ya, ada kebocoran gas," kata Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Hengki Haryadi di Mal Taman Anggrek, Jakarta Barat, Rabu (20/2/2019).


Hengki mengatakan polisi juga akan menyelidiki pemeliharaan gedung. Polisi akan mencari tahu apakah selama ini pengelola gedung dan pihak-pihak terkait sudah menjalankan proses pemeliharaan sesuai dengan prosedur.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kita juga sedang selidiki bagaimana pemeliharaan gedung ini, perawatan, dan sebagainya. Tentunya kita lihat apakah ada kelalaian dan sebagainya, akan kita dalami lagi setelah penyelidikan baik induktif maupun deduktif, kita adakan pemeriksaan," ujar Hengki.


"Tentunya apabila ada kelalaian tidak melaksanakan SOP, apabila ada delik, ya kita akan periksa," ia menegaskan.

Hengki mengatakan, dalam kejadian ini, ada enam orang yang terluka. Seluruhnya sudah dilarikan ke Rumah Sakit Royal Taruma, Jakarta Barat. Dia mengaku akan datang ke lokasi untuk melihat kondisi para korban.


Simak Juga 'Potret Hancurnya Food Court di Mal Taman Anggrek':

[Gambas:Video 20detik]


(hri/fjp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads