"Dampak kerusakan materiil berjumlah 9 ruko, akibat angin puting beliung," ujar Kapolsek Tambun Kompol Rahmat Sujatmiko dalam keterangannya, Selasa (22/1/2019).
Angin puting beliung menerjang Jalan Raya Jejalen Jaya, Kampung Tambun Kelapa, RT 04 RW 09, Desa Jejalen Jaya, Kecamatan Tambun Utara, Kabupaten Bekasi, siang tadi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Aliran listrik sudah dipadamkan. Pihak petugas PLN melakukan pemasangan tiang listrik yang baru," ujar Rahmat.
Sembilan ruko rusak akibat angin puting beliung di Kabupaten Bekasi. (Dok Polsek Tambun) |
Rahman melanjutkan arus lalu lintas di lokasi sempat ditutup. "Lalu lintas depan kejadian (Jalan Raya Jejalen Jaya) sudah bisa dilewati yang sebelumnya sempat tidak bisa dilewati selama 30 menit," lanjut Rahmat.
Rahmat memperkirakan kerugian mencapai Rp 100 juta. Saat ini, evakuasi masih berjalan. (idh/idh)












































Sembilan ruko rusak akibat angin puting beliung di Kabupaten Bekasi. (Dok Polsek Tambun)