Motor Pelaku Teror di Rumah Laode Sulit Diidentifikasi

Motor Pelaku Teror di Rumah Laode Sulit Diidentifikasi

Mei Amelia R - detikNews
Kamis, 10 Jan 2019 11:43 WIB
Motor Pelaku Teror di Rumah Laode Sulit Diidentifikasi
Foto: Farih Maulana/detikcom
Jakarta - Polisi belum bisa mengidentifikasi motor yang digunakan pelaku teror molotov di rumah Wakil Ketua KPK Laode M Syarif di Kalibata, Pancoran, Jakarta Selatan. Rekaman kamera CCTV yang merekam pelaku akan dianalisis tim forensik.

"Belum, sulit (diidentifikasi). Itu harusnya tanya forensik," kata Kapolres Jakarta Selatan Kombes Indra Jafar saat dihubungi detikcom, Kamis (10/1/2019).

Indra mengatakan saat ini polisi sudah mengamankan rekaman 2 CCTV, yakni satu di rumah Laode dan satu milik tetangganya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"CCTV yang lain masih dicari," ucapnya.


Polisi telah memeriksa saksi-saksi terkait pelemparan molotov di rumah Laode, termasuk Laode. Hanya, Indra enggan membeberkan hasil pemeriksaan terhadap Laode.

"Kemarin kan sudah periksa korban. Saya belum terima informasinya dari penyidiknya," tuturnya.

Rumah Laode dilempari molotov pada Rabu (9/1/2019) pagi kemarin. Ada dua molotov yang dilempar, yang salah satunya sempat meledak dan satu lagi ditemukan masih utuh.

Dari rekaman CCTV tersebut, diketahui pelaku berjumlah dua orang berboncengan motor. Namun wajah kedua pelaku tidak terdeteksi karena memakai helm fullface.

(mei/bag)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads