"Rencana posko Jateng akan diperkuat ditambah posko-posko di seluruh Jateng sampai tingkat RW dan RT akan terus dibentuk," kata juru bicara BPN Prabowo-Sandi, Andre Rosiade saat dikonfirmasi, Senin (10/12/2018).
Andre mengatakan kampanye pasangan calon nomor urut 02 di Jawa Tengah akan diintensifkan. Mereka mencari keunggulan suara di Jateng.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ditambah Pak Prabowo dan Bang Sandi akan tiap minggu datang berkeliling di Jateng. Alhamdulillah saat ini kami sudah unggul di Sumatera, Banten, Jabar, dan DKI. Alhamdulillah di Sulawesi kami juga unggul. NTB juga. Jateng dan Jatim adalah target selanjutnya," sebut Andre.
Andre menegaskan posko nasional yang selama ini di Jakarta akan tetap ada. Namun, memang BPN Prabowo-Sandi akan memberi perhatian lebih untuk daerah Jawa Tengah.
"Posko Jakarta tetap ada di K6, K2, (K merujuk nama Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan), (Jalan) Sriwijaya 31, dan tempat-tempat lain di Jakarta. Posko yang di Jateng akan diperkuat," tutur Andre.
"(Penguatan Jateng) dengan mengirimkan para jurkam-jurkam nasional, alat peraga kampanye. Intinya akan di-support lebih oleh BPN," imbuh politikus Partai Gerindra itu.
Saksikan juga video 'Cucu Pendiri NU Gus Irfan Jadi Jubir Timses Prabowo-Sandi':
(gbr/elz)











































