Berkaca dari pelaksanaan pemilu sebelumnya, keributan pada saat pemungutan suara masih berpotensi terjadi. Hal itu bisa terjadi akibat sejumlah persoalan, seperti undangan bagi pemilih dan hal-hal teknis lain di tempat pemungutan suara (TPS).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sagi meminta kepada seluruh kapolres untuk mensosialisasikan ke semua partai peserta pemilu soal potensi kericuhan itu. Dia juga meminta jajarannya mengantisipasi adanya kelompok tertentu yang ingin memanfaatkan situasi.
"Waspadai agenda kelompok lain yang memanfaatkan situasi untuk kepentingan tertentu yang dapat mengganggu stabilitas keamanan dan kerukunan antarumat beragama. Ini yang paling dikhawatirkan," papar Sagi.
Tonton video 'Papua dan Dapil Rawan Konflik Lainnya jadi Atensi TNI-Polri':












































