"Tadi kami sudah katakan bahwa Partai Golkar, termasuk di dalamnya Kosgoro, mengutamakan kampanye positif. Pemilu ini diharapkan agar mengutamakan optimisme, bukan pesimisme. Dan kami mengatakan bahwa pemilu ini mempersatukan, bukan memecah," kata Airlangga di Balai Kartini, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Rabu (28/11/2018).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Golkar punya ormas, salah satunya Kosgoro, yang juga mempunyai caleg tidak hanya di pusat, tapi juga di daerah kabupaten/kota dan provinsi. Kalau seluruhnya diperkuat, diakselerasi, ini akan meningkatkan optimisme kemenangan Golkar," ujarnya.
Ketum Kosgoro Agung Laksono optimistis pihaknya akan membantu memenangkan Jokowi-Ma'ruf dan Golkar sendiri. Pihaknya yakin akan mencapai angka yang ditargetkan dan merebut 20 persen kursi di Pileg 2019.
"Target 18 persen itu target dari Partai Golkar. Tapi saya minta kepada seluruh caleg Golkar, ada 35-39 persen caleg Golkar adalah unsur Kosgoro. Kami minta agar rebutlah sampai 20 persen kalau bisa. Itu kami harapkan, mudah-mudahan tercapai," jelasnya.
Sebelumnya, Kosgoro mendeklarasikan dukungan kepada pasangan capres dan cawapres nomor urut 01 Jokowi-Ma'ruf. Agung bersama seluruh pengurus Kosgoro berkomitmen bekerja keras memenangkan Jokowi-Ma'ruf.
"Atas nama keluarga besar, mendeklarasikan, mendukung, dan siap memenangkan capres dan cawapres Indonesia Jokowi-Ma'ruf. Saya menginstruksikan seluruh jajaran keluarga besar se-Indonesia untuk berjuang memenangkan capres dan cawapres Jokowi-Ma'ruf," ujar Agung. (eva/zak)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini