Pantauan detikcom di lokasi, Jalan Bojong Nangka 2 RT 2 RW 7, Kelurahan Jatirahayu, Kecamatan Pondok Melati, Kota Bekasi, Jawa Barat, petugas membawa seekor anjing pelacak ke dalam rumah korban sekitar pukul 11.30 WIB, Selasa (13/11/2018). Petugas itu bersenjata laras panjang.
Setelah dari dalam rumah, anjing pelacak dibawa ke luar rumah. Petugas lalu membawa anjing pelacak tersebut menyusuri jalan di area itu.
Penemuan jenazah ini juga menjadi perhatian warga. Warga ramai mendatangi lokasi.
Sementara itu, jenazah para korban telah dibawa ke RS Polri Kramat Jati pada pukul 11.00 WIB. "Pukul 11.00 WIB dibawa ke RS Polri Kramat Jati," kata Staf Humas Polresta Bekasi Ipda Joko Pris di lokasi.
Sekeluarga yang diduga menjadi korban pembunuhan tersebut adalah Diperum Nainggolan (38), Maya Boru Ambarita, Sarah Boru Nainggolan (9), dan Arya Nainggolan (7). Kasus ini terus diselidiki polisi dan sejumlah saksi mata telah dimintai keterangan. (idh/fjp)