"Masalah ini sih warga sini, minta normalisasi aja lah. Kayak di seberang itu dibuatkan bendungan gitu. Warga sini maunya gitu juga, dibuatkan bendungan, ditanggul begitu," ujar Ketua RT 13/RW 04, Sanusi di lokasi banjir, Senin (12/11/2018).
Sanusi mengatakan, warga mengeluh karena banjir kiriman kerap datang bila musim hujan. Warga menurutnya juga membutuhkan bantuan obat-obatan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Kampung Melayu Masih Tergenang Banjir 50 Cm |
Salah seorang warga RT 13, Subur mengatakan banjir kerap datang karena air kiriman. "Kiriman dari Bogor," ujarnya.
Beberapa daerah di sekitar bantaran Kali Ciliwung terendam banjir dini hari tadi. Seperti di wilayah Cawang, ketinggian air dari 10 cm sampai 15 cm.
Sedangkan, di Jakarta Selatan, permukiman yang teredam banjir ada di Pejaten Utara, Pasar Minggu RT 005 di RW 05, RT 011 di RW 06, RT 005 di RW 08, banjir juga merendam permukiman warga di Kampung Melayu.
Tidak ada warga yang mengungsi. Banjir juga mulai surut di sejumlah tempat. (fdn/fdn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini