Pengangguran di Banten Terbanyak Se-Indonesia, Ini Kata Gubernur

Pengangguran di Banten Terbanyak Se-Indonesia, Ini Kata Gubernur

Bahtiar Rifa'i - detikNews
Selasa, 06 Nov 2018 13:27 WIB
Wahidin Halim (rido/detikcom)
Serang - Angka pengangguran terbuka di Banten berada di level 8,52 persen pada Agustus 2018 atau sebanyak 496,73 ribu orang. Lebih besar dari rata-rata nasional, bahkan lebih tinggi dari Jawa Barat dan DKI Jakarta.

Gubernur Wahidin Halim mengatakan Banten menempati posisi pertama nasional tingkat pengangguran karena Badan Pusat Statistik (BPS) menyurvei begitu anak sekolah menengah lulus. Selain itu, maraknya industri yang pindah dari daerahnya juga penyebab meningkatnya angka pengangguran.

"Kemarin disurvei setelah anak-anak lulus ujian, mereka (sedang) mencari kerja, terus dari luar daerah mencari kerja di sini. Kedua, pabrik yang butuh tenaga kerja sekarang pindah ke Jawa Tengah," ujar Wahidin kepada wartawan di Kota Serang, Banten, Selasa (6/11/2018).

Kepindahan industri besar di Banten disebabkan upah minimum kabupaten (UMK) daerah ini besar. Dibandingkan daerah di Jawa Tengah saja, UMK di Banten hampir dua kali lipat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kan senjang banget, Jawa Timur ada yang Rp 900 ribu, kita Rp 3,6 juta. Mereka cenderung mencari gaji yang lebih murah, prinsip swasta seperti itu," katanya.

Ia mengatakan ironis memang saat daerah Banten terdapat 14 ribu industri, tapi tingkat pengangguran terbuka nomor satu di Indonesia. Namun, menurutnya, BPS tidak mendetail apakah 496,73 ribu orang yang menganggur adalah warga Banten atau orang dari luar daerah yang datang ke sini.

Persoalan lain, dari lulusan SMK sebanyak 130 ribu orang pada tahun ini saja, banyak yang tidak terserap di sektor industri. Bursa kerja yang dibuat oleh Pemprov juga tidak menyerap banyak dengan jumlah pencari kerja yang ada.

"Bursa kerja yang kita lakukan kebanyakan untuk Alfamart-Indomaret, tidak seberapa dengan kesempatan kerja," tegasnya.


Simak Juga 'Dalam 4 Tahun, 8,7 Juta Lapangan Kerja Tercipta di Era Jokowi-JK':

[Gambas:Video 20detik]

(bri/asp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads