James Riady Akui Bertemu Bupati Bekasi: Saat Itu Beliau Baru Lahiran

James Riady Akui Bertemu Bupati Bekasi: Saat Itu Beliau Baru Lahiran

Ahmad Bil Wahid - detikNews
Selasa, 30 Okt 2018 19:15 WIB
CEO Lippo Group James Riady (Ari Saputra/detikcom)
Jakarta - CEO Lippo Group James Riady tidak membantah soal pertemuan dengan Bupati Bekasi Neneng Hassanah Yasin. Ada apa di balik pertemuan itu?

"Benar saya ada bertemu dengan Ibu Bupati, yaitu pada saat beliau baru saja melahirkan," ujar James di KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Selasa (30/10/2018).

James mengaku tidak pernah bertemu dengan Neneng sebelumnya. Sedangkan pada saat itu dia sedang berada di Lippo Cikarang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya pertama kali baru tahu bahwa bupati itu adalah seorang ibu, wanita. Nah, karena itu, waktu saya diajak untuk mampir hanya sekadar mengucapkan selamat saja, saya mampir ke rumah beliau, mengucapkan selamat," ucap James.




"Tidak ada pembicaraan lain. Tidak ada pembicaraan izin, tidak ada pembicaraan mengenai bisnis atau apa pun dengan beliau. Itu yang saya juga sudah memberikan pernyataan," imbuh James, yang menyebut pertemuan itu terjadi akhir tahun lalu.

Soal pertemuan itu memang sebelumnya ditelisik KPK. Neneng, yang sore tadi menuntaskan pemeriksaan, juga mengakui pertemuan itu meski tidak menjelaskan pembahasan yang dilakukan dengan James.

James hari ini menjalani pemeriksaan sebagai saksi untuk sembilan tersangka perkara itu. Sembilan tersangka itu termasuk Bupati Neneng dan Billy, yang disebut sebagai Direktur Operasional Lippo Group. Para tersangka dari jajaran Pemkab Bekasi diduga menerima Rp 7 miliar terkait perizinan proyek Meikarta. Duit itu disebut sebagai bagian dari fee fase pertama yang bernilai total Rp 13 miliar. (dhn/fjp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads