PKB soal Jokowi Kelepasan Bilang 'Sontoloyo': Itu Hanya Istilah

PKB soal Jokowi Kelepasan Bilang 'Sontoloyo': Itu Hanya Istilah

Gibran Maulana Ibrahim - detikNews
Kamis, 25 Okt 2018 10:32 WIB
Wasekjen PKB Daniel Johan (Gibran/detikcom)
Jakarta - Kubu Prabowo Subianto-Sandiaga Uno mengkritik Presiden Joko Widodo yang mengaku kelepasan saat berbicara tentang 'politikus sontoloyo'. Bagi PKB, 'sontoloyo' yang disampaikan Jokowi bukan dalam konteks memaki.

"'Sontoloyo' kan hanya istilah. Tetapi semangat yang mau dibangun Pak Jokowi adalah keadaban," kata Wasekjen PKB Daniel Johan saat dimintai konfirmasi, Kamis (25/10/2018).

Daniel menyebut Jokowi tak ingin politik malah memecah belah masyarakat. Dia menegaskan Jokowi ingin semua elite politik mengedepankan kepentingan bangsa.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



"Jangan sampai masalah politik kepentingan menghalalkan segala cara dengan menghujat, memfitnah, bahkan memecah belah masyarakat. Harganya terlalu mahal bagi kebangsaan kita," sebut Daniel.

"Kasihan rakyat yang sebenarnya secara budaya sangat rukun dan guyub, kuat dalam bergotong royong. Jangan sampai hal itu rusak oleh kepentingan sesaat," imbuh anggota DPR itu.

Frasa 'politikus sontoloyo' disampaikan Presiden Joko Widodo lantaran sudah begitu kesal terhadap cara-cara politik kotor. Keceplosan Jokowi tersebut dianggap kubu Prabowo sebagai bentuk kontrol diri yang lemah.



"Sangat tidak pantas, saya pikir. Kenapa? Karena yang namanya presiden itu adalah pemimpin tertinggi, dia harusnya politisi yang jadi contoh, bukan cuma untuk politisi lho, seluruh anak negeri," kata koordinator juru bicara Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandiaga, Dahnil Anzar Simanjuntak, saat dihubungi.


Simak Juga 'Politik Sontoloyo Jokowi Sindir Siapa?':

[Gambas:Video 20detik]


(gbr/bag)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads