Anggota Satpol PP Mimika Demo Tuntut Bosnya Diganti

Anggota Satpol PP Mimika Demo Tuntut Bosnya Diganti

Saiman - detikNews
Rabu, 24 Okt 2018 09:47 WIB
Anggota Satpol PP Mimika Demo Tuntut Bosnya Diganti
Foto: Demo Satpol PP Mimika (saiman/detikcom)
Mimika - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Pemkab Mimika melakukan aksi protes kepada Pemerintah Kabupaten Mimika. Ratusan Satpol PP itu melakukan aksi meminta Kepala Dinas Satpol PP segera diganti.

"Kepala dinas jarang di tempat, banyak kegiatan yang tidak berjalan baik," kata Kepala Seksi Ketertiban Umum dan Pengendalian Operasi Satpol PP Pemda Mimika, Yohanis Tsugumol kepada wartawan di lokasi, Rabu (24/10/2018).

Yohanis mengatakan aksi protes sudah dilaksanakan sejak Senin (22/10). Mereka tidak melakukan aktifita. Selain itu mereka juga meminta kesejahteraan Satpol PP diperbaiki.

"Kita aktif kerja tapi ada hak-hak yang tidak terpenuhi," tambah Yohanis.

Yohanes Tsugumol menambahakan, jika aspirasi mereka tidak direalisasikan maka aksi mogok akan berlanjut dan akan melakukan aksi lanjutan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kalau tidak dijawab, kita bikin aksi lanjutan, kita akan lumpuhkan kantor ini (kantor pusat pemerintahan)," ujarnya.

Siang ini perwakilan Satpol PP akan melakukan pertemuan dengan Wakil Bupati Mimika untuk menyelesaikan permasalahan di tubuh Satpol PP. (asp/asp)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads