"Kadonya ya doa," kata Titiek singkat saat berbincang dengan detikcom, Rabu 17 Oktober 2018 di Jakarta.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"(Semoga) diberi kepercayaan oleh Rakyat Indonesia untuk memimpin Bangsa ini menuju Indonesia yang adil, makmur, sejahtera. Amin," kata Titiek.
Dikisahkan dalam buku biografi Sumitro Djojohadikusumo berjudul 'Jejak Perlawanan Begawan Pejuang-Sumitro Djojohadikusumo', Prabowo menikahi Titiek pada Mei 1983. Bertindak sebagai saksi dalam pernikahan tersebut Jenderal M Jusuf.
Hubungan keduanya merenggang pada 1998 saat Soeharto lengser dari kursi kepresidenan. Baru pada 2004, Titiek Soeharto dan Prabowo kembali terlihat bersama dalam beberapa acara. Prabowo misalnya hadir saat perayaan hari ulang tahun Titiek Soeharto yang ke 54 pada Minggu 20 April 2018.
Kini Titiek juga menjadi salah satu anggota Badan Pemenangan Nasional Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. (erd/jat)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini