Ban Bocor, Penyebab Angkot Bawa Anjing Terguling di Tol Rawamangun

Ban Bocor, Penyebab Angkot Bawa Anjing Terguling di Tol Rawamangun

Rina Atriana - detikNews
Minggu, 07 Okt 2018 10:59 WIB
Angkot bawa anjing terguling di Tol Rawamangun (Foto: tmcpoldametro)
Jakarta - Sebuah angkot yang membawa enam ekor anjing terguling di Tol Rawamangun arah Cawang, Jakarta Timur. Penyebab tergulingnya angkot karena ban yang mengalami kebocoran.

"Itu terguling karena bannya bocor, lalu oleng, dan ngerem," kata Kasat PJR Polda Metro Jaya AKBP Slamet Widodo saat dihubungi, Minggu (7/10/2018).


Slamet menegaskan tak ada korban akibat kejadian ini. Sopir angkot telah bisa pulang dengan membawa angkotnya yang mengalami kerusakan minor.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Korban tidak ada, mobil saja rusak karena bannya bocor. Sudah pulang sekarang," ujar Slamet.


Sebelumnya akun Twitter @TMCPoldaMetro mencuitkan informasi kecelakaan ini pada pukul 07.44 WIB. Lalu lintas sempat macet karena kejadian ini.

"Pengemudi selamat, nggak bawa penumpang, hanya bawa hewan anjing buat berburu katanya. Tadi macet sebentar saja saat kami mau derek mobilnya, macet sekitar 100 meter, habis itu lancar kembali," tutur petugas Satuan PJR Tol Ir Wiyoto-Wiyono, Iptu Agus, Minggu (7/10). (rna/fjp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads