LSI Denny JA: PDIP, Golkar, Gerindra Berpotensi Jadi Partai Kuat

LSI Denny JA: PDIP, Golkar, Gerindra Berpotensi Jadi Partai Kuat

Idham Kholid - detikNews
Kamis, 04 Okt 2018 17:49 WIB
Survei LSI Denny JA (Agung Pambudhy/detikcom)
Jakarta - PDI Perjuangan, Golkar, dan Gerindra menjadi tiga parpol yang diyakini menjadi partai kuat. Penilaian ini diberikan responden dalam survei LSI Denny JA.

"Sebanyak 37,4 persen publik menyatakan PDIP menjadi partai yang paling mungkin menjadi partai yang kuat sekali," ujar peneliti LSI Denny JA, Rully Akbar, dalam paparan hasil survei yang dikutip, Kamis (4/10/2018).

Sedangkan Golkar diyakini menjadi partai kuat oleh 16,7 persen dan Gerindra dengan 14,8 persen. Ada 9,2 persen responden memilih partai lainnya dan 12,1 persen menyatakan tidak tahu/tidak jawab/belum memutuskan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebanyak 34,80 persen responden survei menyebut PDIP berpotensi menjadi partai kuat karena menjadi partai satu-satunya sejak pemilu era reformasi yang pernah dipilih di atas 30 persen (Pemilu 1999). Sedangkan 32,60 persen menyebut PDIP konsisten memperjuangkan Pancasila.





Tapi LSI menunjukkan data soal dukungan parpol pemenang pemilu yang semakin kecil. Pada Pileg 1999, PDIP muncul sebagai juara dengan mendapatkan 33,7 persen suara. Pada Pileg 2004, Golkar keluar sebagai juara dengan mendapatkan 21,6 persen. Pada Pileg 2009, Demokrat mendapatkan 20,9 persen; dan pada Pileg 2014, PDIP mendapatkan 18,9 persen.

"Mayoritas publik setuju Indonesia akan lebih stabil jika memiliki satu partai yang kuat sekali. Sebanyak 77,8 persen menyatakan setuju Indonesia akan lebih stabil jika memiliki satu partai yang kuat sekali. Sebanyak 18,6 persen menyatakan tidak setuju, 1,4 persen menyatakan biasa saja, sisanya menyatakan tidak tahu/tidak jawab," papar Rully.

Survei LSI Denny JA digelar pada 14-22 September 2018 melalui interview tatap muka menggunakan kuesioner. Survei menggunakan metode multistage random sampling dengan 1.200 responden dan margin of error sebesar +/- 2,9 persen.




Tonton juga 'LSI Denny JA: Suara Jokowi Ungguli Prabowo di Semua Pulau':

[Gambas:Video 20detik]

(fdn/fjp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads