Saat Fahri Koreksi Tweet Fraksi PKS soal 'Pembubaran Representatif'

Saat Fahri Koreksi Tweet Fraksi PKS soal 'Pembubaran Representatif'

Indah Mutiara Kami - detikNews
Jumat, 21 Sep 2018 16:40 WIB
Saat Fahri Koreksi Tweet Fraksi PKS soal Pembubaran Representatif
Fahri Hamzah (Lamhot Aritonang/detikcom)
Jakarta - Relasi antara Fahri Hamzah dan PKS yang dibalut drama pemecatan selalu menarik. Salah satu hal unik adalah saat Fahri mengoreksi tweet PKS.

Awalnya, Fraksi PKS mencuitkan pernyataan salah satu anggotanya, yaitu Aboe Bakar Alhabsyi. Anggota Komisi III DPR ini meminta Kapolri mengusut aksi represif polisi di Bengkulu dan Medan.

Akun Twitter Fraksi PKS menampilkan foto Aboe Bakar beserta pernyataannya. "Saya sangat menyayangkan jika aparat membubarkan aksi mahasiswa secara represif," demikian tulisan di gambar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Namun ternyata ada typo di tweet Fraksi PKS. Seharusnya tertulis 'represif', justru kata 'representatif' yang tertulis.

"Saya sangat menyayangkan jika aparat membubarkan aksi mahasiswa secara representatif," tulis akun Twitter Fraksi PKS.



Tweet typo ini lalu dikomentari Fahri lewat Twitter. Dia membetulkannya.

"Represif kali?" cuit Fahri.

Koreksi Fahri ini lalu mendapat aneka komentar pengguna media sosial. Ada yang meminta kesalahan itu dimaklumi, ada juga yang berharap rujuk.



"Saking geramnya pd perlakuan represif aparat pd rakyat jd salah ketik pak... Wajarlah... 😁" tulis kuyupmenggigil.

"cieee akur cieee... bakalan rujuk prediksi gue nich..BWAHAHAHA," tulis antrikenduri.




Tonton juga 'Fahri Soal Lagu 'Potong Bebek Angsa' Fadli: Bagian dari Kreativitas':

[Gambas:Video 20detik]

(imk/tor)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads