Pendukung Jokowi-Ma'ruf Mulai Datangi Tugu Proklamasi

Pendukung Jokowi-Ma'ruf Mulai Datangi Tugu Proklamasi

Arief Ikhsanudin - detikNews
Jumat, 21 Sep 2018 16:28 WIB
Pendukung Jokowi-Ma'ruf Amin di Tugu Proklamasi, Jumat (21/9/2018) Foto: Arief Ikhsanudin-detikcom
Jakarta - Pendukung capres-cawapres Joko Widodo-Ma'ruf Amin, mulai berdatangan ke Tugu Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat. Mereka datang dengan atribut relawan.

Pantauan detikcom di lokasi, Jumat (21/9/2018), pendukung Jokowi-Ma'ruf berdatangan sejak pukul 15.30 WIB. Mereka berkumpul di depan pintu masuk Tugu Proklamasi.

Para pendukung mulai memasang spanduk dukungan untuk Jokowi-Ma'ruf. Spanduk-spanduk itu dipasang di halaman Tugu Proklamasi.






Pendukung Jokowi-Ma'ruf Amin di Tugu Proklamasi, Jumat (21/9/2018)Pendukung Jokowi-Ma'ruf Amin di Tugu Proklamasi, Jumat (21/9/2018) Foto: Arief Ikhsanudin-detikcom



Kaos-kaos yang digunakan pendukung tidak berlogo partai pendukung Jokowi-Ma'ruf. Ada yang bergambar wajah Jokowi, ada pula yang bertulis #2019TetapJokowi.

Pedagang atribut juga berdatangan ke Tugu Proklamasi. Mereka menjual pernak pernik Jokowi-Ma'ruf seperti topi maupun kaos.




"Topi #2019TetapJokowi, Rp 20 ribu aja," kata pedagang menawarkan jualannya.

"Ya lumayan lah, sudah dapat Rp 600 ribu," kata Saptono.




Tonton juga 'Relawan Diprediksi Membeludak, TKN Siapkan Tempat':

[Gambas:Video 20detik]

(aik/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads