Kebakaran di Toko Gas Grogol Padam, Tidak ada Korban Jiwa

Kebakaran di Toko Gas Grogol Padam, Tidak ada Korban Jiwa

Arief Ikhsanudin - detikNews
Minggu, 16 Sep 2018 10:08 WIB
Kebakaran di Toko Gas Grogol Padam, Tidak ada Korban Jiwa
Bagian toko hangus terbakar. Foto: Arief Ikhsanudin/detikcom
Jakarta - Kebakaran yang melanda toko gas di Pasar Grogol Petamburan telah padam. Tidak ada korban jiwa akibat kejadian tersebut.

Pantauan di lokasi, Minggu (16/9/2018), mobil pemadam kebakaran sudah tidak berada di lokasi, Jalan Dr Mawardi, Grogol Petamburan. Ada dua ruko yang telah dipasangi garis polisi.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dua ruko tersebut adalah toko kelontong agen gas, satu lagi adalah kios pembuatan panci. Ruko tersebut berada persis di depan Pasar Grogol.

Bagian dalam kedua ruko tersebut habis terbakar. Beberapa tabung gas telah dipindah ke pinggir jalan.

Di dalam ruko, terlihat petugas sedang menyisir bagian yang terbakar. Mereka mengecek beberapa tumpukan sisa kebakaran.



Menurut Kasiops Kebakaran Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan, Rompis Romlih, tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Namun, pihaknya belum mendapat kepastian penyebab kebakaran.

"Pendinginan tadi pukul 08.00 WIB. Tidak ada korban jiwa. Kalau penyebab belum tahu," ucap Rompis saat dihubungi detikcom.



Saksikan juga video 'Puluhan Rumah di AS Meledak Secara Tiba-tiba':

[Gambas:Video 20detik]

(aik/bag)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads