"Saya tadi baru ngobrol dengan Pak Kiai Ma'ruf Amin dalam wacana menjadi jubir. Saya sendiri baru belajar bicara disuruh jadi jubir. Tadi saya minta arahan dan mendengar pemikiran beliau tentang arus baru ekonomi Indonesia. Bagaimana menyiapkan landasan ekonomi Indonesia 2024 agar bisa take off dengan baik. Saya kira ini yang harus didukung dan nanti saya lebih banyak mendampingi Kiai Ma'ruf ke depannya," kata Deddy di Posko Cemara, Menteng, Jakarta Pusat (1/9/2018).
Deddy mengatakan punya gambaran tugas untuk menyampaikan informasi mengenai program kerja Jokowi-Ma'ruf, termasuk pencapaian pemerintah saat ini. Tugas itu nantinya akan dikoordinasikan dengan Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional, Moeldoko.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Soal posisinya di Demokrat, Deddy menyebut hingga kini masih dilakukan komunikasi dengan PD. Dia hanya menegaskan soal pilihan politik yang dilindungi.
"Berkomunikasi juga, sama. Bagaimana putusannya nanti kita terima. Yang jelas, ada sikap politik yang harus kita ambil dari setiap kelompok maupun individu dan itu dilindungi oleh UU," pungkasnya. (abw/fdn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini