"Artinya, dia mengerti siapa yang bakalan jadi pemimpin yang bagus," kata OSO di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (29/8/2018).
OSO menyebut tak ada yang bisa melarang Demiz. Sebab, Demiz memiliki hak menentukan sikap politik sendiri meski saat ini tercatat sebagai kader Partai Demokrat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara itu, Deddy Mizwar saat ini masih menunggu penetapan resmi.
"Insyaallah," kata Deddy saat ditanya soal kepastian dirinya jadi jubir Jokowi-Ma'ruf Amin, Selasa (28/8).
Soal bergabungnya Demiz ke Jokowi-Ma'ruf, PAN menyebut hal itu tidak berpengaruh terhadap koalisi Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
"Prabowo-Sandi sih tidak merasa kehilangan dan diserahkan ke Kang Demiz," kata Waketum PAN Viva Yoga Mauladi, Selasa (28/8).
Viva menyebut koalisi Prabowo-Sandi tak merasa kehilangan sosok Demiz, yang merupakan kader Partai Demokrat. Dia menyebut banyak pihak lain yang mendukung Prabowo-Sandi di Jawa Barat.
Simak Juga 'Deddy Mizwar Jadi Jubir Jokowi, Gerindra Tak Merasa Terancam':
(tsa/fdn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini