"Saya tadi stuntman," tulis Kaesang di akun Twitternya (@kaesangp), Sabtu (18/8/2018).
Dalam video pembukaan Asian Games 2018, Jokowi terlihat naik moge menuju Stadion GBK didampingi pengawalan ketat Paspampres. Dia naik motor sambil mengenakan jas formal dan helm hitam.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Terlihat pengawalan ketat dari Paspampres saat Jokowi naik moge. Setelah melalui jalanan ibu kota, Jokowi tiba di Stadion GBK. Masih mengenakan helm hitam, Jokowi sempat beraksi dengan mogenya itu.
Sepeda motor yang dikendarainya masih melaju. Sesaat kemudian, pria bersepeda motor seperti di dalam video tiba di panggung utama, melaju lalu masuk ke bagian bawah.
Tak lama setelah itu, masih berkaitan dengan penggambaran video, Jokowi tiba di Royal Box, area VVIP untuk menyaksikan pembukaan Asian Games 2018.
Baca juga 'Teriakan 'Jokowi' di Pembukaan Asian Games 2018':
(nkn/elz)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini