"Besok upacara 17-an saya harap lebih pagi. Saya berharap pegawai bisa pulang awal dan meramaikan kegiatan 17-an di kampungnya masing-masing," kata Anies usai melepas kirab di Museum Gedung Joang, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (16/8/2018).
Menurut Anies, upacara 17-an biasanya digelar pukul 08.00 WIB atau 08.30 WIB. Setelahnya, Anies mengaku akan berkeliling Jakarta selain berkegiatan pula di lingkungan rumahnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Jangan sampai kita menyelenggarakan perayaan, malah sendirian. Pejabat bagian dari masyarakat dan aktifkan di masyarakat," imbuh Anies.
Baca juga: Djarot Pimpin Upacara HUT RI di Monas |
Tahun lalu ketika Gubernur DKI Jakarta dijabat Djarot Saiful Hidayat, upacara digelar di Monas pukul 07.30 WIB. Saat itu, Djarot bertindak sebagai inspektur upacara.
Acara upacara dihiasi oleh nuansa Betawi termasuk ondel-ondel. Anak-anak pelajar sekolah dasar duduk di kursi undangan memakai baju adat daerah.
Tonton juga video: 'Anies Ingin Pemprov DKI Berikan Fasilitas Para Lansia'
(fdu/dhn)











































