Bahas Sikap Pilpres, PKS Gelar Rapat Majelis Syuro Pagi Ini

Bahas Sikap Pilpres, PKS Gelar Rapat Majelis Syuro Pagi Ini

Gibran Maulana Ibrahim - detikNews
Selasa, 07 Agu 2018 09:26 WIB
Foto: dok. pribadi
Jakarta - Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) akan menggelar rapat pagi ini. Rapat dimulai sekitar pukul 10.00 WIB.

"Iya. (Membahas) perkembangan dinamika politik menjelang pencapresan," kata Wasekjen PKS Abdul Hakim saat dimintai konfirmasi, Selasa (7/8/2018).


Direktur Pencapresan PKS Suhud Aliyudin dan anggota Majelis Syuro PKS Tifatul Sembiring juga membenarkan rapat itu. Sementara itu, Ketua DPP PKS Ledia Hanifa mengatakan rapat bersifat tertutup. Rapat digelar di DPP PKS, Jl TB Simatupang, Jakarta Selatan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ya betul ada Majelis Syuro di Jakarta. Acaranya tertutup. Nanti insyaallah akan disampaikan rilis hasilnya," sebut Ledia.

Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Hidayat Nur Wahid sebelumnya menyebut rapat Majelis Syuro akan digelar sebelum 4 Agustus 2018. Soal agenda rapat, Hidayat kala itu menyebut akan ada bahasan soal finalisasi pencapresan PKS.

"Majelis Syuro akan kami gelar untuk membuat penyikapan akhir terkait perkembangan pencapresan, termasuk menyikapi rekomendasi Ijtimak Ulama," sebut HNW di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (30/7).



Tonton juga video: 'KPU Minta Paslon Daftar Pilpres Sebelum 'Injury Time''

[Gambas:Video 20detik]



Bahas Sikap Pilpres, PKS Gelar Rapat Majelis Syuro Pagi Ini
(gbr/gbr)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads