Postingan Foto Nostalgia Prabowo-Titiek Ungkap Momen Terbaik

Postingan Foto Nostalgia Prabowo-Titiek Ungkap Momen Terbaik

Elza Astari Retaduari - detikNews
Sabtu, 04 Agu 2018 21:03 WIB
Foto: Dok. Instagram Titiek Soeharto
Jakarta - Ketum Gerindra Prabowo Subianto dan Siti Hediati Hariyadi (Titiek Soeharto) saling memposting foto kenangan lama. Mantan pasangan suami istri itu mengungkap nostalgia yang jadi momen indah mereka.

Postingan pertama datang dari Titiek. Putri presiden RI ke-2 Soeharto itu mengunggah doto lamanya bersama Prabowo dan sang anak, Didit Hediprasetyo, yang saat itu masih bayi. Foto diposting Titiek pada Rabu (1/8) lalu.

Titiek memposting foto nostalgia itu dalam rangka Hari ASI Sedunia. Dia memberikan caption soal 10 manfaat ASI bagi bayi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Hanya saja netizen sepertinya dibuat gagal fokus dengan kehadiran Prabowo muda di foto tersebut. Prabowo tampak tersenyum melihat ke arah putra satu-satunya yang berada di pelukan sang ibu saat berbaring di tempat tidur.

Foto-foto tersebut mendapat ragam komentar dari netizen. Lalu pada Sabtu (4/8), giliran Prabowo yang memposting foto nostalgianya bersama Titiek di Instagram.

Postingan Foto Nostalgia Prabowo-Titiek Ungkap Momen TerbaikFoto: Dok Instagram Prabowo Subianto

Dalam foto itu, Prabowo dan Titiek masih tampak muda. Keduanya berfoto bersama anggota keluarga Prabowo. Tak ada caption pada foto tersebut, namun tangan Prabowo tampak memeluk Titiek dari belakang.

Ada enam orang dewasa dan dua anak kecil dalam foto itu. Titiek dan Prabowo tampak tersenyum. Foto tersebut mendapat banyak likes dan komentar. Banyak netizen yang kemudian mendoakan keduanya rujuk.

Namun yang menarik, salah satu yang mengomentari foto itu justru Titiek sendiri. Pada komennya, politikus Berkarya ini me-mention akun Instagram Prabowo.

"Salah satu momen terbaik mas @prabowo," tulis Titiek pada kolom komen foto yang diposting Prabowo seperti dilihat detikcom, Jumat (4/8).

Komen dari Titiek itu lalu banyak ditanggapi oleh netizen. Semakin banyak yang menyarankan agar keduanya kembali bersama.


"Wah kemarin bu @titiksoeharto yang ngasih kode, sekarang pak @prabowo yang ngasih kode. Rujuk aja pak," tulis salah satu netizen pada foto Prabowo.

Saling balas foto nostalgia ini dinilai memang ada kaitannya dengan Pilpres 2019. Prabowo diketahui disiapkan untuk kembali menantang petahana Joko Widodo sebagai capres.

Isu soal rujuknya Prabowo dan Titiek juga sempat mewarnai Pilpres 2014 lalu. Dalam beberapa kali kesempatan keduanya bahkan sempat bertemu. Namun usai Pilpres 2014, isu tersebut menguap.

Apa yang dilakukan Prabowo dan Titiek kali pun dianggap ingin memperlihatkan sisi humanis kepada para pemilih di Pilpres 2019 mendatang. Foto-foto keduanya juga dianggap sebagai upaya memunculkan kembali memori pemilih tentang sosok Prabowo.

"Foto-foto yang ditampilkan Titiek dan Prabowo ingin menyentuh sisi humanis dan memori pemilih. Pemilih akan tertarik pada hal-hal yang bersifat humanis dan psikologis," kata peneliti politik dari CSIS, Arya Fernandes, Sabtu (4/8).

Prabowo dan Titiek memang pernah menjadi suami-istri. Dalam buku 'Jejak Perlawanan Begawan Pejuang-Sumitro Djojohadikusumo', diketahui keduanya menikah pada Mei 1983. Hal ini dituliskan dalam bab Besanan dan Hubungan dengan Soeharto.

Pada 1998, Prabowo dan Titiek bercerai. Pernikahan mereka dikaruniai seorang putra bernama Ragowo Hediprasetyo (Didit). (elz/fdn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads