"Bagi kawan-kawan pimpinan, semua teman-teman, kawan-kawan dari parpol, dari mana semua yang berikan dukungan pada Presiden Jokowi untuk mempersiapkan diri lagi," kata Ngabalin di kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (10/7/2018).
Ngabalin menegaskan Jokowi paham betul siapa yang akan dia pilih sebagai cawapres pendampingnya pada Pilpres 2019. Pengalaman sebagai Wali Kota Solo, Gubernur DKI Jakarta, dan Presiden RI membuat Jokowi semakin matang dan mengerti siapa yang harus dipilih.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Terkait dengan sosok cawapres Jokowi sendiri, Ngabalin mengatakan orang tersebut adalah tokoh nasional dan memiliki intelektual yang bagus. "Masa depan yang bagus, cocok dengan Jokowi. Insyaallah deh," katanya.
Ngabalin juga mengatakan Jokowi akan melakukan komunikasi dengan partai pendukung dalam waktu dekat terkait dengan pilihan cawapres tersebut.
"Beliau akan mengkomunikasikan dengan baik dengan tata cara sebagai orang Solo, sebagai seorang pemimpin. Beliau mengerti seperti apa mendatangi para pimpinan parpol untuk menetapkan dan mengumumkan, saya yakin dan insyaalah nggak akan lama, dan segera akan mengumumkan pada khalayak publik tentang siapa yang beliau pilih," katanya. (jor/dhn)











































