KPU Bahas Penanganan Masalah IT dengan Kominfo dan Polri

KPU Bahas Penanganan Masalah IT dengan Kominfo dan Polri

Dwi Andayani - detikNews
Jumat, 06 Jul 2018 17:06 WIB
Komisioner KPU Viryan Aziz (Dwi Andayani/detikcom)
Jakarta - Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah melakukan pertemuan dengan Kementrian Komunikasi dan Informasi (Kominfo) serta Direktorat Cyber Crime Polri. Pertemuan ini membahas sistem teknologi informasi (IT) KPU.

"Pertemuan itu kemarin (5/7) dengan Pak Menkominfo kemudian Cyber Crime Mabes Polri, kemudian pihak-pihak lain yang terkait dengan infrastruktur IT di Indonesia," ujar Komisioner KPU Viryan Aziz, saat dihubungi, Jumat (6/7/2018)


Viryan mengatakan Kominfo akan memberikan dukungan kepada IT KPU. Dukungan tersebut dengan cara memfasilitasi kebutuhan jaringan hingga penyelesaikan permasalahan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Jadi dukungan dari Kominfo itu lebih memfasilitasi bagaimana penyelesaian permasalahan terkait dengan teknis infrastruktur IT. Mulai dari jaringan, kemudian problem aplikasi yang diretas," kata Viryan.


Selain Kominfo, Cyber Crime Polri juga akan membantu IT KPU terkait kebijakan hukum. Menurutnya gangguan yang dialami situs KPU merupakan kejahatan yang menggangu kondusivitas pilkada.

"Kemudian dari Cyber Crime terkait dengan kebijakan hukum. Ini kan kejahatan yang bisa menganggu hasil pilkada yang sudah kondusif dan sudah selesai," ujar Viryan.


Menurutnya, terdapat kesamaan pemahaman antara Kominfo dan Cyber Crime terkait pentingnya IT KPU. Ia juga mengatakan dukungan yang diberikan menjadi bukti Pilkada dan Pemilu disukseskan secara bersama.

"Pointnya adalah para pihak-pihak terkait consern dengan masalah ini. Ada pemahaman bersama akan pentingnya IT KPU untuk didukung secara penuh," kata Viryan.

(dnu/dnu)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads