Ridwan Kamil Dapat Ucapan Selamat dari Jokowi

Ridwan Kamil Dapat Ucapan Selamat dari Jokowi

Zunita Amalia Putri - detikNews
Rabu, 04 Jul 2018 18:31 WIB
Ridwan Kamil Dapat Ucapan Selamat dari Jokowi
Ridwan Kamil (Mukhlis Dinillah/detikcom)
Jakarta - Calon Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK) mengatakan sudah mendapat ucapan selamat dari Presiden Joko Widodo. Ia mengatakan berkomunikasi dengan Jokowi melalaui telepon.

"Sudah dua kali telepon mengucapkan selamat," kata RK kepada wartawan di Rumah OSO, Jl Karang Asem IV, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (4/7/2018).



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ketika ditanya apakah ada ajakan dari Jokowi untuk ikut tim pemenangannya di Pilpres 2019, RK menjawab belum ada. Komunikasi yang terjalin antara dia dan Jokowi hanya bersifat mengucapkan selamat.

"Belum ada (ajakan), cuma telepon yang sifatnya menyelamatilah, pendek-pendeklah. Beliau mengucapkan selamat, ya senang saja. Karena sebelum pilkada hanya hubungannya kepala daerah dengan atasannya kan? Jadi sering koordinasi," imbuh dia.

Ia juga menegaskan komunikasi via telepon tersebut dilakukan setelah pilkada saja. Sebelum itu, Ridwan Kamil mengaku tak ada komunikasi telepon sama sekali.



"Setelah, selama pilkada nggak ada sama sekali (telepon)," ungkap dia.

Selain Jokowi, ia mengatakan telah mendapatkan ucapan selamat dari Fraksi Partai Gerindra di DPRD Jawa Barat. Ucapan tersebut juga melalui telepon.

"Kalau Gerindra baru lewat telepon, dari DPRD Provinsi Gerindra," tutur dia. (bag/bag)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads