"Anies-AHY merupakan aspirasi kader, namun tidak sebesar aspirasi menduetkan JK-AHY," kata Kadiv Advokasi dan Bantuan Hukum DPP PD Ferdinand Hutahaean kepada wartawan, Rabu (4/7/2018).
Baca juga: JK Tetap Dukung Jokowi, PD Masih Berharap |
Simak juga video: 'Agus Yudhoyono Ungkap Isi Pertemuan SBY-JK'
Pernyataan Ferdinand soal duet Anies-AHY terlontar saat dimintai tanggapan soal kedekatan JK dengan Anies belakangan ini. Demokrat, yang menggodok duet JK-AHY, mengaku tak terlalu khawatir kedekatan itu berimbas gagalnya duet JK-AHY.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ferdinand lalu menjelaskan asal-usul duet Anies-AHY. Selain Anies-AHY, Demokrat punya opsi lain untuk sulung Ketum PD Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu.
"Kemarin kami ke Jabar, aspirasi itu juga kami terima. Ada aspirasi menduetkan JK-AHY, Anies-AHY, dan Gatot-AHY. Itu aspirasi kader yang harus kami tampung untuk kemudian dibahas nantinya," pungkas Ferdinand.
JK dan Anies sama-sama masuk pusaran capres dari PD. Keduanya dalam beberapa waktu terakhir juga menunjukkan kemesraan dengan semobil saat menghadiri acara PBNU hingga PP Muhammadiyah.
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini