"Yang pertama kita nggak ada yang tahu itu kejadian di mana, sementara kita semua pengurus kan lagi di PTIK tapi itu kan di luar kejadiannya," kata Sekjen Jakmania Dicky Soemarno saat dihubungi detikcom, Minggu (1/7/2018).
Dicky juga mengaku tidak tahu penyebab insiden itu. Sementara versi polisi, Alex dikeroyok karena merekam Jakmania yang saat itu sedang konvoi.
"Versi kita sebenarnya kita nggak ada yang tahu pasti kenapa teman-teman nyerang itu kalau memang dasarnya hanya merekam," ujarnya.
Sementara, Dicky balik mempertanyakan motivasi Alex merekam rombongan Jakmania.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meski demikian, Dicky mengatakan akan mempersilakan polisi untuk mengusut tuntas insiden itu. "Kalau mau diproses silakan," ucapnya. (mea/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini