Kapolda: Pilkada di Banten Aman, Laporan Politik Uang Ditangani

Kapolda: Pilkada di Banten Aman, Laporan Politik Uang Ditangani

Bahtiar Rifa'i - detikNews
Jumat, 29 Jun 2018 13:12 WIB
Foto: Mindra Purnomo
Jakarta - Polisi memastikan pelaksanaan pilkada serentak di 4 wilayah Banten yakni Kota Serang, Lebak, Tangerang dan Kota Tangerang, berjalan lancar. Polisi saat ini menangani kasus dugaan politik uang.

"Secara umum berjalan aman dan lancar. Ada laporan satu yang kita tangani terkait money politics di Serang Kota," kata Kapolda Banten Brigjen Listyo Sigit Prabowo kepada wartawan di Taman Makam Pahlawan, Kota Serang, Banten, Jumat (29/6/2018).




SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain laporan dugaan politik uang, ada juga rencana pemungutan suara ulang (PSU) pada TPS di Lebak. PSU dilakukan karena ada pemilih yang mencoblos lebih dari satu kali.

Kepolisian saat ini fokus melakukan pengamanan distribusi surat suara hinga pleno penghitungan resmi KPU. Selain itu, Listyo meminta semua pihak tetap menjaga ketertiban dan keamanan meski hasil hitung cepat (quick count) sudah diketahui.

"Jadi tahun ini saya harapkan lebih baik dari tahun lalu," pungkasnya. (bri/fdn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads