Saat dimintai konfirmasi, Rommy membenarkan dia sarapan bareng dengan Jokowi. Dia mengatakan hanya menikmati santapan bersama Jokowi di Istana Bogor.
"Menikmati sarapan saja. Menikmati kesejukan Bogor. Enaknya makan soto, enaknya makan mi. Sekitar satu setengah jam," kata Rommy saat dihubungi detikcom, Rabu (27/6/2018).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lantas, apakah keduanya berbicara soal Pilkada Serentak 2018 hari ini atau pilpres?
"Nggak. Bicara yang ringan-ringan saja. Pokoknya yang ringan-ringan," kata Rommy sambil tertawa.
Soal pilpres, sebelumnya Rommy mengatakan siap menjadi cawapres Jokowi. Namun cawapres Jokowi nantinya akan dibahas seluruh parpol koalisi. Pembahasan dilakukan setelah pelaksanaan Pilkada Serentak 2018 hari ini.
"Seorang ketua umum partai itu harus siap, bukan hanya untuk cawapres, karena pintu masuk capres-cawapres ini hanya untuk parpol. Jadi, kalau negara memanggil, tak ada kata tidak siap," kata Rommy dalam acara Mata Najwa yang tayang di Trans7 para Rabu (25/4) malam. (nkn/tor)