Mobil Boks Terguling di Tol TMII Arah Cikunir, Lalin Macet

Mobil Boks Terguling di Tol TMII Arah Cikunir, Lalin Macet

Aditya Mardiastuti - detikNews
Kamis, 21 Jun 2018 10:05 WIB
Mobil Boks Terguling di Tol TMII Arah Cikunir, Lalin Macet
ilustrasi kecelakaan (Foto: Andhika Akbarayansyah)
Jakarta - Satu unit mobil boks terguling di tol JORR KM 35+600 arah ke Cikunir. Akibatnya lalu lintas di sekitar lokasi padat.

"Benar ada kecelakaan mobil boks di Tol JORR KM 35+600 dari arah Taman Mini Indonesia Indah (TMII) menuju Cikunir. Laporan diterima pukul 09.40 WIB," kata petugas call center PT Jasa Marga, Sela, ketika dihubungi, Kamis (21/6/2018).

Sela menambahkan akibat kecelakaan itu lalu lintas di sekitar lokasi terpantau macet. Saat ini, petugas sudah berada di lokasi untuk melakukan proses evakuasi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Lalu lintas padat di sekitar lokasi saja. Saat ini masih penanganan," terangnya.


Belum diketahui ada atau tidaknya korban dalam peristiwa ini. Sementara lalu lintas dari arah sebaliknya yang menuju Jakarta lancar.

"Lalu lintas ke arah Jakartanya masih lancar," ucap Sela. (ams/aan)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads