"Bayi itu ditemukan masyarakat di pinggir jalan. Bayi itu dalam kondisi dikerumuni anjing," kata Kabid Humas Polda NTB AKBP I Komang Suartana saat dihubungi, Selasa (19/6/2018).
Peristiwa ini terjadi di Jalan Raya Pusuk, Dusun Bentek, Dusun Pemenang Barat, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Utara, NTB. Peristiwa terjadi pada Senin (18/6) pukul 16.00 Wita.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Komang mengatakan bayi itu ditemukan sudah dalam kondisi meninggal dunia. Ditemukan beberapa tanda luka di badan bayi tersebut. Bayi itu kemudian dibawa warga ke Puskesmas Pemenang.
"Informasi dari Pak Kapolres (bayi) sudah meninggal. Karena sudah ada di dalam plastik, dibungkus plastik. Setelah itu dikerubuti anjing. Jadi dengan bukti-bukti ada cabikan, luka-luka, ada potongan-potongan," tutur Komang.
Saat ini aparat Polres Lombok Utara masih menyelidiki kasus ini termasuk mencari orang tua yang membuang bayi tersebut. (jbr/imk)











































