Gempa 5 SR Terjadi di Talaud Sulut

Gempa 5 SR Terjadi di Talaud Sulut

Kanavino Ahmad Rizqo - detikNews
Minggu, 03 Jun 2018 14:10 WIB
Gempa 5 SR Terjadi di Talaud Sulut
Ilustrasi (Foto: Mindra Purnomo)
Jakarta - Gempa bumi kembali terjadi di Kabupaten Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara. Gempa kali ini berkekuatan 5 Skala Richter (SR).

Berdasarkan informasi dari situs resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa terjadi pada pukul 13.26 WIB, Minggu (3/6/2018). Gempa berada pada titik koordinat 4,46 Lintang Utara (LU) dan 126,67 Bujur Timur (BT).


Pusat gempa 46 kilometer Barat Laut dari Kepulauan Talaud. Titik kedalaman gempa berada pada 22 kilometer.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Belum ada laporan soal dampak dan ada-tidaknya korban akibat gempa tersebut.

Gempa sebelumnya terjadi di Kepulauan Talaud pada Sabtu (2/6) pukul 23.28 WIB. Gempa tersebut berkekuatan 5,8 SR. (knv/imk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads