Diskusi digelar di kantor DPP Golkar, Jl Anggrek Neli Murni, Slipi, Jakarta Barat, Sabtu (2/6/2018). Diskusi dipimpin Ketua Dewan Pakar Golkar Agung Laksono.
Selain Agung, turut hadir Sekretaris Dewan Pakar Golkar Ganjar Razuni, Ketua Fraksi Partai Golkar MPR Rambe Kamarul Zaman, dan Ketua Badan Pengkajian MPR Rully Chairul Azwar. Diskusi dimulai sekitar pukul 14.00 WIB.
Diskusi ini bertujuan mengkaji pembatasan masa jabatan presiden atau wakil presiden. Ada anggapan kalau seorang presiden/wakil presiden yang sudah dua kali memimpin, tapi tidak berturut-turut, dapat kembali maju dengan jabatan yang sama.
"Mengkaji hal ihwal pembatasan masa jabatan presiden atau wakil presiden secara berturut-turut ataukah tidak berturut," bunyi keterangan resmi agenda diskusi Golkar kali ini.
Diskusi ini juga akan merumuskan konstruksi sikap dan pendirian Golkar terhadap isu-isu pembatasan masa jabatan presiden/wakil presiden. Saat ini diskusi masih berlangsung.
Tonton juga 'Golkar: Masa Jabatan Presiden dan Wapres hanya Dua Periode':
(gbr/bag)