Golkar: Semoga Umrah Prabowo-Amien-Elite PKS untuk Allah

Golkar: Semoga Umrah Prabowo-Amien-Elite PKS untuk Allah

Noval Dhwinuari Antony - detikNews
Jumat, 01 Jun 2018 09:45 WIB
Ace Hasan Syadzily (Ari Saputra/detikcom)
Jakarta - Ketua DPP Golkar Ace Hasan Syadzily berharap umrah yang tengah dijalankan Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais, hingga petinggi PKS semata-mata untuk ibadah kepada Allah SWT. Dia berharap ibadah tersebut tidak memiliki maksud lain.

"Semoga umrahnya semata-mata untuk beribadah dan mendekatkan diri kepada Allah SWT serta tidak ada maksud lain selain itu," ujar Ace kepada detikcom, Kamis (31/5/2018).

Ace pun mengucapkan selamat menunaikan ibadah umrah kepada Prabowo, Amien Rais, dan elite PKS. Dia juga meminta agar bangsa Indonesia di bawah kepemimpinan Joko Widodo menjadi maju.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tentu saya mengucapkan selamat menjalankan ibadah umrah untuk Pak Prabowo, Pak Amien Rais, dan jajaran elite PKS. Semoga momentum ibadah umrah di bulan Ramadan ini dapat dimanfaatkan untuk beribadah dengan khusyuk dan mendoakan bangsa Indonesia agar menjadi negara yang lebih maju di bawah kepemimpinan Pak Jokowi," kata Ace.


Prabowo, Amien Rais, dan elite PKS direncanakan akan berkumpul di sela-sela ibadah umrah di Mekah nanti. Umrah tersebut dianggap PPP sebagai umrah yang politis.

"Niat awalnya umrah, tapi kemudian dilanjutkan silaturahmi politik ke tokoh-tokoh. Maka kemudian tidak bisa menyalahkan kalau publik menilainya sebagai umrah politik," ujar Wasekjen PPP Achmad Baidowi alias Awiek kepada wartawan, Kamis (31/5). (nvl/ams)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads