48 Pohon Imitasi di Trotoar Jakarta Baru Dipasang 3 Hari

48 Pohon Imitasi di Trotoar Jakarta Baru Dipasang 3 Hari

Sahaya Annisa - detikNews
Kamis, 31 Mei 2018 16:34 WIB
Pohon imitasi saat masih terpasang (Foto: Lamhot Aritonang)
Jakarta - Pohon imitasi di trotoar jalan protokol Jakarta dicabut setelah heboh di masyarakat. Ada 48 pohon yang baru dipasang 3 hari lalu.

"Baru dipasang 3 hari lalu (Senin)," kata Kepala Suku Dinas Perindustrian Energi (Sudin PE) Jakarta Pusat Iswandi ditemui di depan gedung Kemenpar, Jl Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis (31/5/2018).



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ada 48 pohon imitasi beraneka warna yang dipasang di trotoar sepanjang Jl Jenderal Sudirman, Jl MH Thamrin, dan Jl Medan Merdeka Barat. Setelah dipasang, Iswandi kemudian mendapat masukan bahwa penempatan pohon itu kurang tepat.

"Itu kan harusnya kan pejalan kaki diberi kesempatan berjalan. Ini kan kelihatannya haknya pejalan kaki diambil oleh lampu," ucapnya.



Pada Rabu (30/5) sore, Iswandi kemudian mendapat arahan untuk mencopot pohon-pohon imitasi itu. "Pak gubernur minta copot semua. Saya harus copot," tambahnya.

Pencabutan pohon-pohon imitasi itu dilakukan sejak semalam. Karena belum selesai Suku Dinas Perindustrian Energi (Sudin PE) Jakarta Pusat lanjut mencabutnya hari ini.




(imk/dhn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads