"Impian saya bangun masjid sejak SMP, tapi saya baru bertekad kuat sejak umrah tahun 1995, sejak itu saya mulai mengumpulkan uang. Saya melihat Masjid Nabawi dan ingin kelak masjid yang saya bangun menyerupai Masjid Nabawi," ujar Suciati, Selasa (29/5).
Suciati merupakan pengusaha sukses di bidang pemotongan ayam sekaligus pendiri PT Sera Food Indonesia yang memproduksi makanan beku seperti nugget, sosis, bakso, dan patties. Usut punya usut Suciati dulunya bukan orang berada. Dia pernah berjualan 5 ekor ayam kampung di Pasar Terbang, Yogyakarta.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Masjid yang dibangun Suciati diberi nama Masjid Suciati Saliman dan berlokasi di Jalan Gito Gati, Pandowoharjo, Sleman, Yogyakarta.
Butuh waktu sekitar 3 tahun untuk membangun masjid ini. Peletakan batu pertama dilaksanakan pada 2 Agustus 2015 hingga akhirnya bisa diresmikan 13 Mei 2018, meskipun masih terus dilakukan penambahan dan pembenahan.
Tangis Suciati pecah saat pertama kali mendengar azan di masjid yang dia bangun. "Ini masih 80 persen pembangunan. Harapannya nanti bulan Agustus bisa selesai 100 persen," jelas Suciati.
Tonton juga 'Masjid Keraton Kanoman, Wisata Ramadan di Cirebon':
(rna/dkp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini