"Kami sangat terkejut karena prosesnya cepat sekali. Baru saja diberi tahu keadaannya sangat drop dan tentunya bela sungkawa yang sangat mendalam pada keluarga Adara maupun juga keluarga Rasyid, juga ada pak Hatta tadi di dalam," kata Sandi di rumah duka, Jalan Sekolah Duta I, Jakarta Selatan, Minggu (20/5/2018).
Sandi mengaku mendapat kabar meninggalnya Adara dari Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Kabar tersebut didapat AHY dari adiknya, Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meski tak kenal dekat dengan almarhumah, Sandi sudah berteman lama dengan anak Hatta Rajasa, Rasyid Rajasa. Sandi menyebut Rasyid merupakan temannya saat olahraga.
"Saya dekat sama suaminya, mas Rasyid teman saya lari, dan kita suka kontak-kontak dan banyak tentang wirausaha," ucap Sandi.
Rencananya almarhumah akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir pada Senin (21/5). Almarhumah akan menempati Blok AA1 Blad 01. (abw/haf)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini