Dear Prabowo, Ini 76 Slide Hasil Survei Indikator Politik

Dear Prabowo, Ini 76 Slide Hasil Survei Indikator Politik

Ahmad Toriq - detikNews
Jumat, 04 Mei 2018 14:43 WIB
Dear Prabowo, Ini 76 Slide Hasil Survei Indikator Politik
Foto: Facebook Prabowo Subianto
Jakarta - Ketum Gerindra Prabowo Subianto menanggapi kritis survei Indikator Politik yang merekam elektabilitasnya jauh di bawah Jokowi. Indikator meminta Prabowo membaca utuh rilis hasil surveinya.

Prabowo mempertanyakan soal pihak yang mendanai survei Indikator yang dirilis Kamis (3/5) kemarin. Menurut dia, survei politik bisa didesain sesuai keinginan pemesan.

"Hasil survei yang mana? Survei itu tergantung siapa yang bayar. Kita punya lembaga survei sendiri yang bagus," kata Prabowo menjawab pertanyaan soal elektabilitasnya di survei Indikator. Pernyataan itu disampaikan Prabowo setelah berziarah ke Makam Bung Karno di Blitar, Jumat (4/5/2018).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Direktur Eksekutif Indikator Politik Burhanuddin Muhtadi menanggapi penilaian Prabowo itu. Dia meminta Prabowo membaca utuh hasil surveinya.

"Siapapun berhak mengeluarkan tafsir dan opininya atas survei yang kami rilis. Justru kalau Pak Prabowo membaca hasil survei kami sebanyak 76 slide, banyak peluang bagi beliau meningkatkan elektabilitasnya karena Prabowo sudah memiliki basis loyal pemilih hingga 29%," kata Burhanuddin kepada detikcom, Jumat (4/5/2018).

Berikut 76 slide rilis survei Indikator Politik:

(tor/van)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads