"Banyak nasihat dari Bang Akbar. Banyak sejarah, ilmu-ilmu politik nasional. Saya sangat senang sekali disuguhi mi goreng dan sate dan paling penting buku dari Ibu Akbar," kata Cak Imin di kediaman Akbar Tandjung, Jl Purnawarman No 18, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (25/4/2018).
Muhaimin mengatakan, setelah pertemuannya hari ini dengan politikus senior itu, dirinya semakin optimistis dan yakin maju menjadi calon wakil presiden. Muhaimin mengaku, setelah pertemuan dengan Akbar, dirinya juga berkeinginan mengunjungi Ketum Golkar Airlangga Hartarto dan Ketum NasDem Surya Paloh.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam kesempatan yang sama, Akbar mengaku gembira mendengar Muhaimin ingin maju menjadi cawapres. Ia berharap Muhaimin mendapat peluang untuk posisi tersebut.
"Ya kalau cocok (Jokowi-Cak Imin) saya sih berpendapat ya tentu cocok. Dia (Cak Imin) punya pengalaman cukup, pernah jadi menteri, pernah jadi Ketua DPR, MPR, jadi bisa dikatakan pengalaman cukup lengkap, tapi tentu pada akhirnya calon presiden akan mengajak siapa yang akan jadi cawapers dan itulah yang akan memastikan," ungkap Akbar. (nvl/nvl)











































