Sandiaga Pertimbangkan Siswa DKI Jadi Buzzer Saat Asian Games

Sandiaga Pertimbangkan Siswa DKI Jadi Buzzer Saat Asian Games

Ray Jordan - detikNews
Rabu, 18 Apr 2018 20:58 WIB
Sandiaga Pertimbangkan Siswa DKI Jadi Buzzer Saat Asian Games
Foto: Muhammad Fida/detikcom
Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mempertimbangkan usul untuk memberikan tugas kepada siswa sekolah selama perhelatan Asian Games 2018 di Jakarta. Usul ini untuk menyiasati opsi meliburkan siswa sekolah saat perhelatan olahraga terbesar se-Asia tersebut.

Sandiaga mengatakan saat ini pihaknya tengah melakukan simulasi arus lalu lintas terkait perhelatan Asian Games di Jakarta berlangsung. Simulasi ini dikaji terutama di wilayah kampung atlet dan venue Asian Games.

"Jadi lagi kita simulasi. Tadi saya sudah sampaikan juga ke Bapak Presiden bahwa kita sudah koordinasi, pihak kepolisian dan pihak Kementerian Perhubungan, BPTJ khususnya, melihat potensi dari pengelolaan lalu lintas. Kemungkinan penumpukan dari lalu lintas di sekitar kampung atlet dan venue," kata Sandiaga di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Rabu (18/4/2018).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Salah satu simulasi yang dilakukan berkaitan dengan kegiatan sekolah. Jika memang berpengaruh pada kepadatan arus lalu lintas, usul meliburkan kegiatan belajar-mengajar di sekolah bisa diganti dengan memberikan tugas kepada siswa terkait dengan perhelatan Asian Games.

"Kalau itu akhirnya melalui simulasi mengharuskan kita mengurangi penumpukan itu, dengan salah satunya adalah mungkin bukan meliburkan sekolah ya, tapi sekolahnya diberikan tugas untuk meliput Asian Games, menulis karya wisata atau karya penulisan, karya tulis," kata Sandiaga.

Selain tugas penulisan, Sandiaga mengatakan, para siswa juga bisa dilibatkan sebagai volunter (relawan) maupun buzzer untuk menggaungkan Asian Games 2018.

"Menjadi volunter, menjadi penerjemah, menjadi untuk digital media pendukung, suporter atau buzzer digital media juga kita bisa dorong ke situ. Tapi buat kita all out bahwa masalah lalu lintas, khususnya kesiapan ini kita prioritaskan," katanya.

Intinya, kata Sandiaga, dia dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ingin agar kelancaran perhelatan Asian Games 2018 diprioritaskan, terutama terkait dengan arus lalu lintas.

"Pak Gubernur dan saya ingin agar Asian Games ini diprioritaskan untuk mengantisipasi lalu lintasnya dan memastikan bahwa tidak ada kemungkinan atlet dari kampung atlet menuju venue di atas 34 menit golden time-nya itu," katanya. (jor/nkn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads