"Terus terang ketika saya datang ke IGD, saya nggak menemui dokter Michael, yang saya temui perawatnya. Jadi pertanyaan saya yang pertama yang keluar adalah di mana dr Michael, kata suster di luar. Lalu saya tanya apa yang terjadi lagi. Kedua saya tanya mengapa pasiennya (Novanto) belum datang?" kata Bimanesh menanggapi kesaksian Michael dalam sidangnya di Pengadilan Tipikor Jakarta, Jalan Bungur Besar Raya, Jakarta Pusat, Jumat (23/3/2018).
"Ketiga saya tanya mana dr Alia yang memanggil saya? Suster jawab tidak ada di sini. Jadi saya datang atas panggilan dr Alia ada masalah dr Michael tidak mau periksa Pak SN," imbuh Bimanesh.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Jadi karena setelah mereka tidak memiliki informasi yang baik, oke lalu saya tanya nanti dirawat di mana? Di lantai 3, nanti setelah di sini langsung naik ke atas.Ya saya langsung ke lantai 3. Itu yang terjadi sebenernya. Saya nggak pernah ketemu dr Michael," kata Bimanesh.
Namun, Michael tetap pada keterangannya. Sebelumnya dia mengaku bertemu Michael di ruang IGD, yang saat itu Bimanesh menuliskan diagnosa untuk Novanto.
"Dokter Bimanesh ketemu saya. Saya tetap pada kesaksian," kata Michael.
Dalam perkara ini, dr Bimanesh Sutarjo didakwa merintangi penyidikan KPK atas Setya Novanto dalam kasus dugaan korupsi proyek e-KTP. Bimanesh diduga bekerja sama dengan Fredrich Yunadi merekayasa sakitnya Novanto. (yld/dhn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini