HUT Ke-57 Kostrad, Pangkostrad Ingatkan Peran TNI Sebagai Pemersatu

HUT Ke-57 Kostrad, Pangkostrad Ingatkan Peran TNI Sebagai Pemersatu

Samsdhuha Wildansyah - detikNews
Selasa, 06 Mar 2018 15:29 WIB
Pangkostrad Letjen Agus Kriswanto (Indra Komara/detikcom)
Jakarta - Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Kostrad) hari ini mengadakan acara syukuran HUT ke-57. Pangkostrad Letjen Agus Kriswanto meminta pasukannya tidak mencoreng nama Kostrad dengan berbuat penganiayaan kepada rakyat.

"TNI harus bisa jadi pelopor. Program angkatan memang menyatukan rakyat, jadi jangan sekali-kali menyakiti hati rakyat itu ada di sumpah kita," kata Letjen Agus di Lapangan Markas Kostrad, Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (6/3/2018).

Letjen Agus mengingatkan para prajurit TNI, khususnya Kostrad, tidak menganiaya dan melukai hati masyarakat. Letjen Agus mengatakan saat ini tercatat paling terakhir ada pelanggaran yang dilakukan prajurit Kostrad, yaitu penganiayaan kepada masyarakat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



"Dan pada hari ini tercatat paling terakhir ada suatu pelanggaran yang sangat mencemarkan nama Kostrad, yaitu penganiayaan terhadap rakyat hanya (karena) sekadar mengantar istri ke stasiun tapi tidak boleh masuk," ujar Letjen Agus.



Letjen Agus tidak menjelaskan secara rinci masalah itu. Kendati demikian, ia terus mewanti-wanti agar para prajurit Kostrad tidak berbuat seperti itu.

"Profesional adalah tugas pokok kita sebagai prajurit Kostrad berdasarkan Pancasila. Kita harus terbuka jangan tertutup karena media sudah bisa membongkar semuanya. Medsos sudah luar biasa, tapi kita juga nggak usah takut karena kita harus bisa mempertanggungjawabkan apa yang diberitakan," ujar Letjen Agus.

Dalam sambutannya, Letjen Agus juga memberikan semangat kepada pasukannya. Ia mengajak pasukan merenung dan mengingat kembali sumpah prajurit agar ke depan semakin mantap dalam melaksanakan tugas. (rvk/rvk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads